Senin, 28 Desember 2015

Pembuatan Tempat Wudhu

 

Sarana Pondok terus diperbaiki. Dalam waktu dekat ini akan dibuat tempat wudhu sementara disamping pondok, sebelum mushola dibangun. Pendidikan karakter susah untuk diterapkan jika murid hanya dijejeli teori saja.

Memperbanyak praktik akan jauh lebih membekas dimemori anak-anak. Praktik wudhu sejak dini akan membuat mereka lebih mengerti tata cara dan ketentuan lainnya.

Setelah praktik shalat terus dijalankan setiap waktu maghrib. Anak-anak pun diajarkan menjadi imam dan makmum yang benar. Setidaknya mereka bisa memimpin diri sendiri kelak ketika waktu shalat tiba.

Karena thaharah menjadi kunci suatu ibadah. Maka dalam minggu-minggu ini sedang diproses pembuatan tempat wudhu diluar gedung. Mengingat praktik wudhu harus diajarkan sejelas mungkin, maka dengan demikian anak-anak bisa paham dan jelas jiga tempat praktik nyaman dan luas.

Tidak ada komentar:
Write komentar